Fraksi Partai Hanura DPRD Sintang Sampaikan Hasil Reses

Lim Hie Soen 

SINTANG- Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang sudah melaksanakan Reses Ke-3 Masa Persidangan III Tahun 2023 selama 6 hari berturut sejak 21 November sampai 26 November 2023. 

Kegiatan reses dilaksanakan di desa dan kecamatan di Kabupaten Sintang. Laporan hasil reses dihimpun oleh masing-masing fraksi dan dilaporkan kepada pimpinan dalam Rapat Paripurna ke-18 pada Senin, 27 November 2023.

Laporan hasil reses DPRD Kabupaten Sintang fraksi partai Hanura disampaikan oleh Lim Hie Soen. Ia menyampaikan bahwa kegiatan reses DPRD Kabupaten Sintang berdasarkan tata tertib dan kode etik DPRD Kabupaten Sintang yang mengatur bahwa setiap anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah di wilayah diwajibkan melaksanakan kegiatan reses.

Lim Hie Soen menegaskan bahwa   anggota dewan wajib mengunjungi dan melaksanakan penyerapan aspirasi masyarakat dari daerah pemilihannya melalui kegiatan reses. Setelahnya angota dewan juga diwajibkan membuat laporan pelaksanaan kegiatan reses tersebut secara perorangan maupun kelompok yang dihimpun oleh fraksi dan dilaporkan dalam rapat paripurna DPRD Kabupaten Sintang.

"Kegiatan reses ini dimanfaatkan untuk mengunjungi daerah pemilihan anggota DPRD yang bersangkutan dalam rangka menyiapkan aspirasi masyarakat dan mengevaluasi pelaksanaan APBD," kata Lim Hie Soen.

Adapun maksud dan tujuan dibuatnya laporan kegiatan reses ini adalah untuk menghimpun berbagai aspirasi dari konstituen masyarakat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sintang. Sebagai bahan informasi sekaligus bahan masukan bagi pemerintah daerah dan pihak terkait untuk dapat ditindaklanjuti serta sebagai bahan pertanggungjawaban  penggunaan dana penunjang kegiatan reses anggota DPRD Kabupaten Sintang.

"Semoga hasil reses ini dapat dijadikan bahan masukan yang bermanfaat dalam merencanakan dan menetapkan kebijakan atau program pembangunan di Kabupaten Sintang," harapnya.

Adapun anggota DPRD Kabupaten Sintang fraksi Hanura yakni Nekodimus, Yulius, Zulkarnain, Lim Hie Soen dan Heri Jambri.


Posting Komentar

0 Komentar